Selasa, 09 Agustus 2016
Infark
Infark
Ialah nekrosis
iskhemik setempat akibat insufiensi sirkulasi darah . Biasanya akibat sumabatan
aliran arterial, kadang-kadang uga dapat terjadi akibat obstruksi vena. Sumbatan
dapat terjadi secara perlahan-lahan atau cepat, dan menetap. Sumbatan dapat
disebabkan oleh berbagai sebab , tetapi yang paling sering ialah embolus dan
trombus.
Infark dapat
juga terjadi akibat insufiensi aliran darah yang tidak berhubungan dengan
penyumbatan pembuluh , misalnya arteriosklerosis pada pembuluh koroner tanpa
terdapatnya obstruksi dapat menimbulkan infark myocard. Dalam hal ini
insufiensi koroner teradi karena kebutuhan oksigen meninggi , berhubung dengan
kerja yang berat atau karena emosi-emosi.
Macam-macam
infark
Menurut
bentuknya infark dibagi atas infark pucat
(anemik) dan infark merah (hemoragik). Pembedaan ini terutama ditujukan pada
infark yang sudah matang (dully developed) , karena semua infark yang baru saja
terbentuk tampak merah akibat hiperemi , dan disertai hemoragi.
Infark pucat
pada umumnya terjadi akibat penyumbatan arteri dan terjadi pada alat-alat tubuh
yang padat seperti ginjal dan jantung. Infark hemoragik biasanya terjadi pada
alat-alat tubuh yang terdiri atas jaringan yang renggang yaitu paru-paru dan
usus. Pada paru-paru biasanya terjadi akibat penyumbatan arteria pulmonalis,
sedangkan pada usus dapat terjadi akibat sumbatan arteri dan vena. Sebab lain
pada paru-paru karena terdapatnya perbekalan kembar (double supply) , maka itu
pada paru-paru yang normal jarang terjadi infark.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar